Kalau bicara soal penyakit, pastilah semua ada penyebabnya, dari
mulai terjangkit virus, tertular dari si penderita atau kurangnya
menjaga kesehatan. Dan intinya itu semua berasal dari dunia luar. Namun
ada satu jenis penyakit yang hampir pasti dimiliki setiap individu di
seluruh dunia ini. Penyakit yang dimana sumbernya berasal dari diri sendiri dan cara menyembuhkannya terbilang unik, bukan dengan obat
herbal ataupun ramuan - ramuan atau obat - obatan mujarab melainkan dari diri sendiri dan
ketaqwaan kepada sang pencipta. Karena penyakit yang satu ini bukan berasal
dari virus ataupun bakteri hidup, melainkan penyakit ini dinamakan 'penyakit hati'. Dalam arti jiwa yang terjangkit
penyakit tersebut. Efek jika terjangkit penyakit ini bukan lah sakit pada
beberapa anggota tubuh, namun bisa berakibat bertambahnya 'dosa'. Karena
jika seseorang telah terjangkit penyakit ini, urusannya bukan hanya
kepada sesama manusia tapi bisa langsung ke Sang Pencipta.
Friday, March 30, 2012
Sunday, March 25, 2012
Gambaran Keadilan Hukum di Indonesia
Menurut saya keadilan hukum di indonesia kurang kuat dibandingkan dengan hukum luar yang diterapkan. Misalnya saja ketika di penjara, ada beberapa sel yang di beda - bedakan antara sel satu dengan yang lain. Tahanan yang mempunyai uang mendapatkan sel yang lebih bagus dari pada yang tidak punya, seharusnya baik yang punya uang ataupun tidak punya uang, tidak harus dipisahkan begitu. Karena semua manusia sama derajatnya, itu berarti secara otomatis hukum di Indonesia dapat di beli dengan uang.
Demikian gambaran saya terhadap hukum di Indonesia, jika ada kata - kata yang kurang mengenakan tolong di maafkan.
Demikian gambaran saya terhadap hukum di Indonesia, jika ada kata - kata yang kurang mengenakan tolong di maafkan.
Idealisme Keindahan Moral Pada Generasi Muda
Idealisme keindahan moral pada generasi muda bisa kita artikan sebagai cara atau patokan idealnya moral suatu pemuda dalam
kehidupannya, disini saya akan mengangkat tema moralnya yaitu kejujuran.
Ya
kejujuran adalah sikap yang antara perbuatan atau kejadian yang ada
sesuai dengan yang dibicarakannya tidak ada yang ditambahkan maupun
yang dikurangi, jujur ini merupakan elemen yang sangat penting yang harus
dimiliki oleh setiap pribadi masing masing terutama pemuda, karena jika
terbiasa jujur dari muda insya ALLAH kedepannya akan lebih baik.
Mengomentari Isi Dari Sebuah Karya Sastra
Karya : Asma nadia
Assalamualaikum wr.wb
Langsung saja di sini saya akan memberikan pendapat saya (komentar) terhadap Novel "REMBULAN DI MATA IBU" Karya "Asma Nadia". Menurut pendapat saya : karakter dari si IBU sangatlah mempunyai sifat yang buruk (terlalu picik) & baik (mempunyai tujuan dari sikap kasarnya), si diah penyabar tp sedikit keterlaluan dalam hal melupakan IBUnya sendiri !!!.. dari segi ceritanya mempunyai inti pokok yang sangat bagus , dan bisa menjadi nasihat bagi anak - anak yg berada di luar sana , bahwa kemarahan seorang ibu itu adalah tanda lain dari rasa kasih sayang yang ingin di berikan , nasihat-nasihat baik... ceritanya sangatlah, padat ,jelas , dan mempunyai pesan - pesan yang bisa di ambil hikmahnya
Monday, March 19, 2012
Hubungan Manusia dan Cinta Kasih
Manusia adalah makluk sosial yang dalam kehidupannya tidak dapat hidup
sendiri melainkan membutuhkan bantuan orang lain, dan cinta kasih itu
menurut saya adalah suatu perasaan yang dimiliki oleh semua manusia
tanpa terkecuali yang dapat muncul dengan sendirinya baik itu kepada
teman atau bahkan orang lain yang belum kita kenal sekalipun, oleh karna
itu hubungan keduanya manusia dan cinta kasih memang sangat mempunyai
keterkaitan. Setiap manusia pasti mempunyai yang namanya rasa cinta kasih
kepada sesamanya melalui perasaan yang di miliki oleh manusia, dan hal
ini memang tidak bisa di pisahkan keduanya berjalan secara bersamaan, dan
juga manusia harus mempunyai rasa cinta kasih terhadap siapapun tanpa
terkecuali agar dapat tercipta kehidupan yang rukun dan damai satu
dengan yang lainnya.
Friday, March 9, 2012
Bagaimana budaya mempengaruhi kehidupan kita
Budaya atau kebudayaan berasal dari bahasa Sansekerta yaitu buddhayah, yang merupakan bentuk jamak
dari buddhi (budi atau akal) diartikan sebagai hal-hal yang
berkaitan dengan budi dan akal manusia.
Menurut Selo Soemardjan dan Soelaiman
Soemardi, kebudayaan adalah sarana hasil karya, rasa, dan cipta masyarakat. Menurut
J.J. Hoenigman, wujud
kebudayaan dibedakan menjadi tiga: gagasan, aktivitas, dan artefak.
Secara singkat, yang dimaksud dengan ketiga
hal tersebut:
Gagasan: sifatnya abstrak, misalnya ide dan gagasan.
Aktivitas: perilaku manusia itu sendiri. Sifatnya konkret.
Artefak: sifatnya
konkret, misalnya benda-benda peninggalan yang dibuat manusia.
Subscribe to:
Posts (Atom)